Kadang banyak yang mengira kalau di daerah Boyolali tidak ada komunitas Pecinta Kucing. Hmm.. jangan salah ya, di Boyolali kota kecil kami ini juga ada komunitas untuk Pecinta Kucing. Mereka menamai perkumpulan tersebut dengan nama "Boyolali Cat Lovers" atau biasa disingkat dengan BCL (Lucu ya kayak nama artis. hehe :D).
BCL terbentuk pada akhir bulan Maret 2014. Pertemuan rutin BCL adalah setiap event Car Free Day di Boyolali. Di setiap gathering BCL selalu ada kegembiraan. Di sinilah tempat berkumpulnya komunitas para pecinta hewan lucu berbulu ini. Selain karena bisa berkumpul dan bercanda dengan sesama Cat Lovers, kalian juga bisa mendapatkan ilmu tentang dunia kucing. Di dalam BCL juga ada Dokter Hewan, jadi tidak perlu khawatir jika teman-teman Cat Lovers mengalami kebingungan dalam merawat kucingnya.
Apabila ada Cat Lovers daerah Boyolali dan sekitarnya yang belum mengetahui tentang kegiatan hobi ini, silahkan segera bergabung. Mungkin bisa tanya-tanya terlebih dahulu pada kami tentang kapan event gathering BCL yang akan datang. = ^_^ =
Emm apakah ini komunitas yg hanya untuk kucing ras,? 3 tahun belakangan saya pungut kucing dr jalan, wlpun saya jg punya kucing ras bagi saya rasanya sama saja. Sama2 sayang mereka. Akan lebih baik jika komunitas ini juga bergerak untuk menolong kucing terlantar yg Berjuang hidup di jalanan. Oh iya adakah info biaya steril kucing di byolali area? Untuk kucing kampung.
BalasHapus